Home / BlogCara Kerja Pendeteksi Algoritma Google
December 8, 2016

how-monitoring-tools-work

Jika Anda bergerak di bidang optimisasi mesin pencari, hal paling menakutkan yang bagi Anda pastinya adalah hal yang berhubungan dengan algoritma Google. Hal tersebut menjadi mimpi buruk bagi para penggemar SEO karena algoritma Google terus berubah seiring dengan waktu. Bahkan, berdasarkan hasil riset terkait dengan frekuensi Google merubah algoritmanya sendiri, telah mengkonfirmasi bahwa  dalam 1 tahun saja, terjadi perubahan lebih dari 1000 kali. Kebanyakan perubahan tersebut tidak bisa dideteksi. Untuk bisa mendeteksi perubahan tersebut, para ahli komputer mengembangkan alat untuk mendeteksi dan memonitor algoritma Google. Mereka berharap alat ini mampu mengarahkan mereka untuk mengembangkan metode paling ideal untuk optimisasi mesin pencari.

Mengapa Algoritma Google merupakan hal yang penting ketika berhubungan dengan optimisasi mesin pencari? Tujuan utama dari optimisasi mesin pencari adalah meningkatkan tampilan dari website tertentu. Semakin sering tampil sebuah website, maka semakin besar kemungkinan website tersebut untuk menarik perhatian pengunjung. Ketika Anda mencari sesuatu pada mesin pencari Anda, Anda biasanya memilih daftar yang sudah ada pada halaman pertama. Jika sebuah website berhasil tampil pada halaman pertama Google, maka semakin besar kemungkinan website tersebut untuk mendapatkan pengunjung dibandingkan website yang tampil di halaman lain. Jika Anda mengerti bagaimana Algoritma Google bekerja, Anda bisa menentukan cara untuk membuat website Anda tampil pada halaman pertama. Di bagian inilah alat untuk mendeteksi dan memonitor Algoritma Google menjadi berguna.

Ada beberapa alat yang bisa digunakan untuk mendeteksi dan memonitor Algoritma Google. Beberapa dari mereka menggunakan metode berbeda untuk mendeteksi perubahan algoritma yang terjadi pada mesin pencari Google. Akan tetapi, mereka memiliki sesuatu yang sama. Mereka mampu mendeteksi posisi teratas pada kata-kata kunci mesin pencari. Dengan mendeteksi website teratas, kita bisa mendapatkan gambaran bagaimana sebuah keyword menjadi populer. Hal terbaiknya adalah data tersebut dapat diolah dan ditampilkan dalam bentuk grafik. Pengguna dapat dengan mudah melihat perkembangan dari kata kunci tertentu dalam periode waktu tertentu. Waktu penyimpanan berbeda dari satu program dengan program yang lain.

Beberapa dari program tersebut menfokuskan untuk mengumpulkan data dalam waktu yang panjang. Ada sebuah program yang mampu untuk mengumpulkan perubahan pada Algoritma Google dalam suatu periode waktu, sementara yang lain dapat melakukannya dalam kurun waktu lebih dari 3 bulan. Di samping jangka waktu, jumlah kata kunci yang dideteksi juga bervariasi. Beberapa sanggup mendeteksi kata kunci lebih banyak dibanding yang lainnya. Seperti yang dapat Anda lihat, program untuk mendeteksi algoritma Google memiliki fungsi yang unik. Merupakan bantuan terbesar bagi pemilik website atau jasa optimisasi mesin pencari untuk meningkatkan website mereka ke halaman pertama dari mesin pencari.

Felix Widjaja

Felix is the art/creative guy in Bueno. He is one of Bueno founder. He comes from technical and information system background. Felix holds degree in computer science and work as programmer in his early career; He’s one of the first dot com bubble survivors and has been designing websites since late 90’s. Stumbled into web design (again) at his late office career, quickly turned him to what he truly is. Fun fact: Felix had a rock band since 8th grade as guitarist. On college, the band plays in several local cafes, he was keyboardist at that time.

Be our client today to get a Pre-SEO Analysis jump-start for your website. It's a free assessment and 100% awesome.

Let's do it